Bharata Online - Penjaga Pantai Tiongkok (China Coastal Guards - CCG) pada hari Selasa mengusir sebuah kapal penangkap ikan Jepang, yang secara illegal memasuki perairan teritorial Tiongkok di sekitar Diaoyu Dao, menurut juru bicara CCG.

Juru bicara CCG Liu Dejun mengatakan, kapal-kapal CCG menerapkan langkah-langkah manajemen, dan pengendalian yang diperlukan dan sah terhadap kapal Jepang tersebut, dan mengeluarkan peringatan untuk mengusirnya keluar dari wilayah tersebut.

Menekankan bahwa Kepulauan Diaoyu dan pulau-pulau afiliasinya merupakan wilayah Tiongkok, Liu mendesak Jepang untuk segera menghentikan semua tindakan pelanggaran, dan termasuk segala provokasi di wilayah perairan tersebut.

Liu menambahkan, CCG akan terus melakukan operasi penegakan hukum perlindungan hak di perairan Kepulauan Diaoyu, untuk menjaga kedaulatan territorial, serta hak dan kepentingan maritim Tiongkok. (Xinhua)